Tentang Blog Ini

Serpihan Ide

Kumpulan Artikel

Indahnya Toleransi

 Indahnya Toleransi

Oleh : Wahyu Barmanto

Pengantar
Berdasarkan data Woldometers, Indonesia merupakan negara terbesar ke-15 yang memiliki luas lebih kurang 1,2 persen dari luas daratan di dunia.Indonesia bukan hanya dikenal sebagai negara terbesar dari sisi geografis, namun Indonesia dikenal sebagai negara yang memiliki banyak suku bangsa, bahasa dan agama. Sensus Badan Pusat Statistik yang dilaksanakan pada tahun 2010 mencatat sedikitnya ada lebih dari 300 etnik atau suku bangsa atau lebih tepatnya 1340 suku bangsa.Dari data tersebut suku jawa merupakan kelompok terbesar di Indonesia yang mencapai 41 persen dari total populasi.Selanjutnya, berdasarkan data petabahasa kemendikbud.go.id tahun 2021, Indonesia memiliki 718 bahasa daerah.Selain memiliki keanekaragaman suku bangsa dan bahasa, Indonesia juga memiliki banyak agama yang diakui dan disahkan oleh pemerintah yaitu Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha dan Konghuchu.

Menyikapi keberagaman suku bangsa, bahasa dan agama ini dibutuhkan langkah atau tindakan yang dapat menciptakan kehidupan yang aman dan nyaman. Bagaimana caranya? Tulisan ini akan membahas secara singkat tentang langkah-langkah atau tindakan yang harus dilakukan :

A) Memiliki Sikap Toleransi
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesai (KBBI), toleransi adalah sifat atau sikap toleran, berasal dari kata “toleran” yang artinya bersifat atau bersikap menenggang (menghargai, membiarkan, membolehkan) pendirian (pendapat pandangan, kepercayaan, kebiasaan, kelakuan dsb) yang berbeda atau bertentangan dengan pendirian sendiri.

Indonesia sebagai negara yang memiliki keberagaman suku bangsa, bahasa dan agama tentu memiliki PR atau Pekerjaan Rumah yaitu bagaimana menciptakan kehidupan berbangsa, dan bermasyarakat yang aman dan nyaman. Misalnya, pada saat tulisan ini dibuat saudara kita yang beragama Kristen dan Katolik sedang merayakan hari raya paskah. Disaat yang bersamaan saudara kita yanng beragama Islam sedang melaksanakan ibadah puasa.Salah satu cara yang harus dilakukan adalah adanya toleransi antara setiap pemeluk agama.Setiap pemeluk agama harus menghargai agama lain, tidak melakukan tindakan yang dapat menyinggung perasaan pemeluk agama lain,dan menerima perbedaan sebagai kekayaan yang harus dipertahankan.

B) Indahnya Toleransi
Seperti yang telah dibahas diawal bahwa Indonesia merupakaan negara besar, negara yang memiliki beragam suku bangsa, bahasa dan agama.Keberagaman ini akan terus tercipta ketika setiap warga negara memiliki sikap toleransi terhadap orang lain.Wujud toleransi yang bisa dilakukan adalah :

1) Menghargai penganut agama lain
Indonesia memiliki 6 agama yang disahkan oleh pemerintah dengan penyebaran hampir merata di seluruh wilayah Indonesia. Artinya hampir di setiap wilayah di Indonesia memiliki penduduk atau masyarakat yang memiliki agama yang berbeda.Keberagaman agama yang ada di setiap wilayah di Indonesia merupakan wujud kebhinnekaan yang harus dijaga dengan baik.Seperti kita ketahui, Indonesia merupakan negara yang memiliki semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang artinya walaupun berbeda-beda namun tetap satu dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia Menghargai agama orang lain dan memberi kebebasan kepada mereka untuk beribadah dan mengamalkan ajaran agama yang mereka anut adalah kewajiban setiap warga negara Indonesia.

2) Hindari Konflik Antar Penganut Agama
Perjalanan sejarah berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak terlepas dari adanya konflik yang mengatasnamakan agama.Sejak masa pra kemerdekaan, masa kemerdekaan dan masa reformasi seperti sekarang ini masih ada oknum-oknum tertentu yang mencoba memecah belah persatuan dengan cara menciptakan konflik atas nama agama.Mereka mencoba menyebarkan informasi dan doktrin tertentu bahkan teror atau ancaman yang dapat mengganggu stabilitas keamaanan bangsa Indonesia.Apapun alasannya, tindakan seperti ini tidak dibenarkan karena tidak sesuai dengan hukum dan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.

Indonesia merupakan negara yang berdiri berdasarkan pancasila. Sila pertama Ketuhaan Yang Maha Esa merupakan jaminan bagi setiap warga negara untuk memiliki agama sesuai dengan keyakinannya dan beribadah sesuai ajaran agama yang dianutnya.Berdasarkan pada sila pertama ini tentunya kita harus menghargai, menghormati dan memberi kebebasan kepada setiap orang untuk beribadah sesuai dengan ajaran agama yang dianutnya. Dan yang paling penting adalah hindari konflik antara sesama penganut agama. Jika ada perbedaan pendapat, diskusi adalah cara yang paling baik.Selanjutnya jika belum menemukan titik temu, kita harus memiliki jiwa yang besar yang mau menerima setiap perbedaan sebagai sebuah keberagaman yang akan memberi keindahan dan kekayaan bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Keberagaman suku bangsa, bahasa dan agama merupakan kekayaan dan aset bangsa yang harus dijaga, dipelihara dan terus diajarkan secara turun temurun kepada generasi muda.Tujuannya tidak lain adalah agar tidak terjadi kepunahan.

Kesimpulan
Indonesia merupakan negara terbesar ke-15 di dunia, selain memiliki luas 1,2 persen dari luas daratan di dunia, Indonesia memiliki lebih dari 300 etnik atau lebih tepatnya memiliki 1340 suku bangsa, 718 bahasa daerah dan 6 agama.Menyikapi keberagaman suku bangsa, bahasa dan agama ini maka dibutuhkan sikap toleransi. Sikap toleransi harus dimiliki oleh setiap warga negara dalam bentuk : menghargai penganut agama lain dan menghindari konflik antar penganut agama. Mari kita kampanyekan sikap toleransi kepada semua orang! Dengan begitu maka akan tercipta Negara Kesatuan Republi Indonesia yang aman, nyaman dan damai.Indahnya toleransi.(WB)
                                                                                                                                       @WB 110422 1755

Sumber :